Norwegia : Oslo, Fjord, Viking, Aurora, Matahari Tengah Malam

Standar

Begitu terlintas kata ‘NORWEGIA’, aku langsung teringat Oslo, Fjord, Viking, Aurora, Matahari Tengah Malam bahkan Kutub Utara.  Aku perlu menyempatkan diri untuk menulis tentang Norwegia atau Norway, sebab secara statistik Norwegia menduduki urutan ke-3 yang bertandang ke blog ini setelah Indonesia dan Amerika Serikat tentunya.  Hal ini cukup membuat suprise mengingat negara terdekat seperti Malaysia hanya menjadi pengunjung ke-5 di bawah Islandia yang ke-4, wow!.

Meskipun belum pernah menyambangi Norwegia, namun serentetan informasi yang kuhimpun dan rekam baik secara sadar maupun tidak sadar dari berbagai tulisan, gambar dan video yang berserakan di memoriku bergantian muncul. Sedangkan informasi terkini mengenai Norwegia dapat dengan mudah diperoleh di dunia maya.  Mari kita cocokkan ingatanku mengenai Norwegia berikut ini :

OSLO

Oslo adalah ibukota Norwegia.  Oslo memiliki penduduk sekitar 590.041 jiwa, yang merupakan 11,4 % dari keseluruhan penduduk Norwegia.  (Jan. 2002).  Norwegia sendiri adalah sebuah negara demokrasi konstitusionil  dengan populasi sekitar 4.9 juta penduduk yang terletak di tepi utara planet ini.

Peta Norwegia

Salah satu sudut kota Oslo

FJORD

Fjord di Norwegia sangat unik dan terkenal sehingga konstruksi alam yang banyak terdapat pesisir Barat Norway termasuk dalam daftar UNESCO’s of World Heritage Sites.  Secara harfiah Fjord adalah laut yang yang menjorok ke dalam hingga kepegunungan, semacam teluk memanjang melalui celah sempit dan tebing curam yang diukir oleh aktifitas gletser jutaan tahun yang lalu.  Masing-masing Fjord menawarkan keindahan alam yang unik dan berbeda.  Anda dapat melayarinya hingga ke kaki pegunungan.

Melayari Fjord

Mengagumi keindahan Fjord dari punggung pegunungan

VIKING

The Viking

Dalam sejarah masa lalu Viking sangat terkenal. Mereka merupakan pasukan air atau penguasa air terkuat dan tersadis pada jamannya. Era Viking menandai berakhirnya jaman pra-sejarah di Norway. Bangsa Viking membuat kapal yang kuat dan mudah dikendalikan untuk perjalanan ekpedisi dengan nagivator berpengalaman di laut. Secara berkala mereka melakukan perjalanan ke Amerika dan kembali. Banyak sumber mengatakan bahwa Leif Eriksson yang menemukan “Wineland the Good” pada tahun 1001, namun hingga saat ini para akademisi berpendapat bahwa Viking telah mencapai Amerika sebelum Leif. Era Viking mencapai puncak pada tahun 1066 ketika Raja Norwegia, Harald Hardruler dan serdadunya dikalahkan pada Perang Stamford Bridge di England.

AURORA

Karena terletak di tepi utara planet ini, maka di Norwegia antara bulan September – Oktober dan Maret – April anda dapat menyaksikan fenomena alam yang tidak akan anda temukan di sembarang tempat.  Aurora adalah fenomena alam yang menyerupai pancaran cahaya yang menyala-nyala pada lapisan ionosfer dari sebuah planet sebagai akibat adanya interaksi antara medan magnetik yang dimiliki planet tersebut dengan partikel bermuatan yang dipancarkan oleh Matahari.

Aurora yang terjadi di daerah sebelah Utara dikenal dengan nama Aurora Borealis, sedangkan di sebelah selatan di sebut Aurora Australis.

Aurora

MATAHARI TENGAH MALAM

Di daerah Utara Norwegia, matahari tidak pernah terbenam selama musim panas.

Menikmati matahari tengah malam di cruise

Matahari tengah malam merupakan fenomena alami yang berarti matahari tidak pernah terbenam selama musim panas. Dengan kata lain, jika cuaca baik, Anda dapat melihat matahari selama 24 jam. Lamanya matahari bersinar di tengah malam bergantung pada sejauh mana di Utara anda berada. Di Arctic Circle di Nordland, Anda dapat melihat matahari tengah malam dari tanggal 12 Juni hingga 1 Juli. Sementara di North Cape di Finnmark, Anda dapat melihat matahari dari tanggal 14 Mei hingga 29 Juli, dan di North Pole, matahari tidak terbenam selama enam bulan.

Sungguh pengalaman tak terlupakan jika nanti aku dapat dapat berkunjung ke sana suatu hari nanti.  Semoga tersedia jalan bagiku menuju ke Norwegia.  Amiin.

Narasumber :

Norwegia.or.id

Wikipedia.com

berbagai sumber.

Satu tanggapan »

  1. saya adalah seorang wanita yg sekarang berusia 42 thn, saya mempunyai teman yg berasal dari negara Norwegia, dia seorg muslim… kami sudah menjalani komunikasi jarak jauh..saya berharap dgn adanya pertemanan ini semoga saya dapat mengunjungi negaranya..amin..

    Suka

  2. Ping-balik: Norwegia (Norway) | Capri Crap

  3. Artikelnya bagus deh…
    Pas bgt saat ini saya lg kepo sm beberapa negara2 yg terletak di dekat2 kutub utara sana. Saya lebih2 ingin berkunjung ke beberapa negara2 utara sana dibandingkan wisata di kota2 yg org lain kebanyakan berfikir seperti hal nya Maldives, Funchal, New York dsb. Terlalu mainstream ya hahaha
    Saya doakan km bs sampai disana dan berjalan2, bgtu jg Saya. Doakan saya juga ya hahaha 🙂

    Suka

Tinggalkan komentar